Tuesday, September 25, 2012

Seminar Nasional Informatika 2012

Puji Tuhan karena jurnal yang saya kerjakan sudah diterima oleh Panitia Seminar Nasional Informatika 2012 yang berlangsung di Medan tanggal 19 - 20 Oktober 2012 dengan judul (nomor urut 39) :



ABSTRAK 

Penerapan Tata Kelola Teknologi Informasi (IT Governance) sudah sangat dibutuhkan agar pengembangan dan penggunaan teknologi informasi yang dimiliki menjadi maksimal, sehingga diperlukan sebuah analisis kebutuh stakeholder di perguruan tinggi sebagai langkah awal mengembangkan model tata kelola perguruan tinggi. Metodologi penelitian yang digunakan untuk dapat melakukan analisis dengan cara melakukan observasi dan survey menggunakan kuesioner dan webpooling, kemudian secara statistik hasilnya dianalisis dan diambil kesimpulan. Subjek penelitian menggunakan studi kasus tata kelola teknologi informasi di Universitas Esa Unggul, responden penelitian melingkupi stakeholder pengguna teknologi informasi yaitu pejabat struktural Universitas, mahasiswa, dosen, dan karyawan Universitas. Hasil yang didapat adalah analisis keadaan tata kelola teknologi informasi yang ada di Universitas Esa Unggul baik data invetaris teknologi informasi yang ada juga gambaran kebutuhan dari sudut pandang stakeholder. Dari hasil ini bisa dilanjutkan untuk bahan penelitian selanjutnya yaitu pengembangan model tata kelola teknolgi informasi perguruan tinggi berdasarkan kerangka kerja COBIT 5. 

Kata kunci : IT Governance,Tata Kelola Perguruan Tinggi,COBIT 5

No comments:

Post a Comment